Hari ini aku kembali mengunjungi lokasi pembangunan Ibu Kota Nusantara, tepatnya di Kawasan Inti Pusat Pemerintahan. Rasa rindu akan tempat ini membuat aku antusias untuk mengabadikan berbagai perubahan yang terjadi.
Perjalanan vlog dimulai dengan penataan kawasan sumbu kebangsaan sisi timur yang kini tampak lebih nyaman dan teratur. Meski suasana hujan rintik membuat aku harus bergegas dan tidak sempat untuk duduk santai, semangat untuk mengabadikan setiap momen tetap tinggi. Mataku tertuju pada layar informasi yang disediakan di sepanjang sumbu kebangsaan, baik sisi timur maupun barat. Layar-layar ini memberikan informasi lengkap mengenai pembangunan dan fasilitas yang ada, sangat membantu untuk siapa saja yang ingin mengetahui lebih dalam tentang proyek ini.
Salah satu pemandangan yang menarik perhatianku adalah gapura unik di sumbu kebangsaan sisi timur. Gapura ini telah menjadi ikon menarik yang menambah keindahan dan kekhasan area ini. Tak jauh dari situ, aku memandangi ikon utama Ibu Kota Nusantara, yaitu Burung Garuda yang menjadi Kantor Presiden Indonesia. Perasaan haru menyelimuti karena beberapa tahun yang lalu, lokasi ini sering aku lewati hampir setiap minggu dalam perjalanan menuju Air Terjun Tembinus.
Tidak hanya di sisi timur, sumbu kebangsaan sisi barat juga menyuguhkan pemandangan yang tak kalah menarik. Di sini terdapat gedung galeri yang menampilkan berbagai pameran tentang Ibu Kota Nusantara. Berjalan di tengah-tengah antara sumbu kebangsaan sisi timur dan barat, aku dikelilingi oleh gedung-gedung galeri. Di sisi depan ada Istana dan Kantor Presiden, sementara di arah belakang terdapat bukit bendera yang tengah dibangun.
Dokumentasi vlogku kali ini berakhir di lapangan seremoni dan gedung visitor center. Kedua tempat ini menunjukkan perkembangan pesat dan kesiapan menyambut tamu dari berbagai penjuru. Semoga semua berjalan lancar dan kita menjadi saksi sejarah lahirnya Ibu Kota Nusantara yang megah dan modern ini.
Terima kasih telah mengikuti perjalananku di vlog kali ini. Sampai jumpa di vlog berikutnya, di mana kita akan menjelajahi lebih banyak sudut menarik dari Ibu Kota Nusantara. Tetap semangat dan terus dukung pembangunan negeri kita. Videonya bisa di tonton di Youtube Channel Dian rana