Mengikuti Petualangan Luar Biasa Bersama Presiden Jokowi di Ibu Kota Nusantara

Poto Selfie bareng Presiden Jokowi
Pada tanggal 22 September 2023, saya merasakan pengalaman luar biasa yang akan selalu saya kenang seumur hidup. Bersama dengan influencer ternama dari Jakarta, saya memiliki kesempatan unik untuk mengikuti kegiatan Presiden di Ibu Kota Nusantara.

Bersama Bpk. Troy Pantuow (Tenaga Ahli Komunikasi Otorita IKN)

Kami berkumpul di Gedung Hunian Pekerja Konstruksi sekitar pukul 11.00. Bersama dengan pak Troy Pantouw dari Otorita IKN, kami menunggu dengan antusias kedatangan Presiden Jokowi. Suasana di sekitar kami semakin meriah dengan kehadiran banyak pekerja yang juga menantikan sosok presiden di lokasi ini. Presiden Jokowi sendiri datang dengan riuh-rendah dan segera memimpin Solat Jumat di masjid yang berada di sana.

Setelah Solat Jumat selesai, kami dan teman-teman influencer kami diajak untuk makan siang bersama Presiden. Meskipun makanan yang disajikan terlihat lezat, rasanya menjadi hambar karena saya terlalu terharu. Selama ini, saya hanya bisa melihat Presiden dari kejauhan, dan sekarang saya bisa berbagi meja makan dengannya
















Setelah makan siang, suasana semakin akrab ketika Presiden Jokowi mengajak kami berbincang santai. Beliau menjelaskan berbagai hal tentang Ibu Kota Nusantara yang begitu menarik

Kemudian, kami diajak ke lokasi Sumbu Barat untuk menyaksikan penandatanganan MOU antara Otorita IKN dengan Pertamina untuk pembangunan Pertamina Pusat Berkelanjutan. Di sini, saya sempat berbincang dengan Asri Welas yang juga mengaku kagum dengan pencapaian Ibu Kota Nusantara..

Penandatanganan MoU antara Pertamina dan Otorita IKN

Tak hanya itu, Presiden Jokowi membawa kami ke Kantor Presiden. Di sini, rasa bangga saya semakin memuncak karena saya bisa melihat bangunan Kantor Presiden dari dekat, sesuatu yang selama ini hanya bisa saya lihat dari jauh. Presiden Jokowi seakan tidak ada jarak pemisah dengan kami, dan kami bahkan berfoto selfie bersama di Kantor Presiden. Saya juga berkesempatan berbincang dengan influencer ternama seperti Baim Wong, Fiki Naki, Ziva Magnolya, dan Aurelie Moeremans yang juga terkesan dengan kunjungan ini.

Bersama Ziva Magnolya

Perjalanan kami tak berhenti di Kantor Presiden. Kami melanjutkan ke Istana Presiden, di mana kami mengagumi lapangan upacara dari dekat. Presiden Jokowi terus menjelaskan tentang berbagai bangunan di lokasi ini sambil senyum-senyum. Saya bahkan melakukan siaran langsung di channel YouTube saya, DIAN RANA, untuk membagikan momen bersejarah ini kepada para subscriber.

Bersama Fiki Naki

Bersama Baim Wong

Keseruan tak berhenti di situ. Kami diajak oleh Presiden Jokowi untuk mengunjungi Glamping IKN, puncak tertinggi di Ibu Kota Nusantara. Di sini, suasana semakin santai, dan kami merasa seperti satu keluarga besar. Senda gurau teman-teman influencer menambah kemeriahan sore itu yang tak terlupakan.


Kunjungan kami berlanjut ke berbagai kegiatan lainnya, dan kami dengan rendah hati menyimak petuah dan visi Presiden Jokowi untuk masa depan Indonesia. Pengalaman luar biasa ini akan selalu menjadi bagian yang tak terlupakan dalam perjalanan hidup saya.




Pengalaman ini bukan hanya tentang mengikuti kegiatan presiden, tetapi juga tentang memahami betapa hebatnya upaya pembangunan di Ibu Kota Nusantara. Saya merasa terhormat dan bersemangat untuk terus mendukung perkembangan negara ini di masa depan.

Saya juga ingin mengucapkan terima kasih kepada Otorita Ibu Kota Nusantara yang senantiasa memberikan dukungan kepada kami, para influencer Kalimantan, agar kami dapat turut menjadi bagian dari sejarah perjalanan pembangunan Ibu Kota Nusantara.

Posting Komentar

1 Komentar
* Please Don't Spam Here. All the Comments are Reviewed by Admin.
  1. bang dian rana mantap...keren selalu update perkembangan IKN. saya sangat yakin setelah pembangunan ikn rampung salah satu orang yg akan di wawancara media nasional adalah anda. karena dari sisi kualitas pengambilan gambar dan video, serta konsistensi dalam membuat video akan berbuah manis kedepan. saya tunggu kabar bahagianya bang. Salam IKN Nusantara salam kenal dari Papua.

    BalasHapus